Obat Luka Pada Lambung 100% Herbal Ampuh dan Aman

f:id:mujtabaherbal:20180629150045j:plain

Luka lambung sering disebut juga tukak lambung, yaitu kondisi di mana dinding lambung mengalami luka akibat terkikisnya selaput atau mukus yang melindungi lambung tersebut dari asam lambung. Beberapa faktor bertanggung jawab terhadap terkikisnya lapisan pelindung dinding lambung ini, di antaranya adalah infeksi bakteri Helicobacter pylori, penggunaan obat anti inflamasi non-steroid yang terlalu sering atau berkepanjangan, gaya hidup, penyakit langka akibat tumor gastrinoma yang disebut Sindrom Zollinger–Ellison (ZES) serta beberapa faktor lainnya.

Kondisi luka lambung ini lebih sering dijumpai pada pria usia diatas 60 tahun. Namun meski begitu, kondisi ini sebenarnya bisa dialami oleh siapa saja dan semua kalangan usia. Oleh karenanya, gejala-gejala dari kondisi luka lambung ini harus anda ketahui dan pahami betul, agar jika suatu saat anda mengalami hal serupa bisa segera melakukan tindakan penanganan. Pasalnya, jika kondisi ini tidak segera ditangani maka dapat menyebabkan kondisi yang lebih serius seperti perforasi, perdarahan, bahkan kanker lambung.

Asam lambung yang meningkat tidak hanya dapat melukai lambung saja, bahkan berpotensi melukai mukosa duodenum (bagian pertama usus kecil) dan mukosa esofagus (kerongkongan).

Beberapa gejala yang ditimbulkan dari kondisi luka lambung ini di antaranya adalah :

  • Sakit perut
  • Heartburn atau sensasi terbakar di dada
  • Perut kembung
  • Berkembangnya gangguan pencernaan
  • Sering merasa mual
  • Nafsu makan berkurang
  • Intoleransi terhadap makanan berlemak
  • Berat badan menurun
  • Perubahan warna feses/tinja
  • Muntah darah

Sumber : http://mujtabaherbal.com/obat-luka-pada-lambung/